Menjelang Pemilu 2024,Tokoh Agama Luwu Utara Imbau Masyarakat Sukseskan Pemilu

Menjelang Pemilu 2024,Tokoh Agama Luwu Utara Imbau Masyarakat Sukseskan Pemilu

LUWU UTARA, MBNEWS.CO.ID-Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 berbagai kalangan telah menyuarakan untuk bersama-sama mensukseskan pesta lima tahunan tersebut.

Tidak ketinggalan dari Tokoh Agama di Kabupaten Luwu Utara mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga kondusifitas dalam menjelang pemilu.

"Jangan munculkan isu SARA,Politik Uang,dan menyebarkan berita-berita hoax yang dapat menimbulkan reaksi-reaksi yang negatif,"kata Ustad H Abdullah Bingkasa kepada MBnews.co.id Senin (9/10/2023).

"Mari kita hadapi pesta demokrasi ini dengan riang dan kepala dingin,pilihan kita boleh berbeda tapi silaturahmi jangan sampai putus,"tambahnya.

"Kita harus sadari bersama bahwa siapapun nantinya yang terpilih maka itulah yang terbaik, sehingga kalau prinsip itu yang tersimpan didalam dada maka yakin dan percaya negara kita ini akan selalu damai dan tentram."tandasnya.(HT)