Pemkab Mamuju Tidak Hadir Pembukaan DAM, IMM Mamuju Kecewa

Pemkab Mamuju Tidak Hadir Pembukaan DAM, IMM Mamuju Kecewa

MAMUJU,MBNEWS.CO.ID-Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Kabupaten Mamuju menggelar Darul Arqam Madya (DAM).

Pembukaan Darul Arqam Madya PC IMM Mamuju tersebut berlangsung di Aula Wisma Tamborang Mamuju dengan mengusung tema "Reinterpretasi Nilai Alquran dalam Konsep Peradaban Modern",

Rini menyampaikan bahwa Tema tersebut adalah upaya untuk menjawab tantangan globalisasi, globalisasi melahirkan degradasi moral, selain itu agama dimasa modern sebatas menjadi ruang-ruang spiritual tanpa makna, ditengah arus modernisasi.

"Dakwah Islam akan menjadi pekerjaan rumah tersendiri bagi organisasi Islam terutama IMM,"kata Rini Kamis (16/11/2023)

"Melalui tema yang diusung kita berharap kader-kader IMM mampu membaca realitas zamannya selaras dengan nilai-nilai Alquran,"tambahnya.

"IMM Mamuju menyayangkan ketidak hadiran pemerintah daerah Kabupaten Mamuju, dalam Acara pembukaan DAM,"jelasnya.

"Sebenarnya, kalau untuk Bupati sendiri surat audiensi itu sekitar 2 minggu lalu, dan itu belum direspon, bahkan saya dan teman-teman cabang sudah ke kantor bupati dan beliau tidak ada di tempat,"beber Rini.

"Kami kecewa, seharusnya ada perwakilan tetapi ini tidak ada sama sekali, bahkan juga teman-teman selalu komunikasi via telpon, dan pesan, tetapi ajudan bupati sendiri tidak merespon, Jelas kami kecewa terhadap pemerintah daerah,"kesal Rini.

Pembukaan DAM ini juga dihadiri oleh Kader IMM Seindonesia timur, juga oleh PD Muhammadiyah Mamuju, DPD IMM Sulawesi Barat, dan Organisasi Kepemudaan.(Albar)