Sempat Berpolemik, Mie Gacoan Kuliner di Kota Palopo Akan Segera Buka, Kini Penuhi Persyaratan Yang Diwajibkan

PALOPO,MBNEWS.CO.ID -Sempat Berpolemik atas operasionalnya salah satu restoran mie gacoan yang ada di Kota Palopo Sulsel.
Sebelumnya diberitahukan untuk segera ditutup berhubung belum memiliki izin akhirnya pihak mie gacoan kini memenuhi seluruh persyaratan yang diwajibkan.
Indra Hadi selaku Legal Area mie gacoan mengungkapkan bahwa telah mengatongi izin dari pemerintah kota Palopo melalui menyediakan persyaratan yang diwajibkan.
“Alhamdulillah segala sesuatu yang diwajibkan telah terpenuhi jadi mie gacoan ini tidak lagi memiliki kendala,” ujarnya Rabu (5/3/2025).
" Tidak adalagi masalah mengenai perizinan usaha untuk restoran mie gacoan," tambahnya.
" Mie gacoan akan segera dibuka kembali dan kami pihak mie gacoan akan selalu mematuhi segala peraturan yang berlaku," jelasnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi terhadap Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Palopo mengenai hal tersebut. (HT)