Supriadi Tekankan Panwascam Untuk Meningkatkan Kapasitas Pengawasan Dalam Menghadapi Pemilu
LUWU UTARA, MBNEWS,CO.ID-Anggota Bawaslu Luwu Utara Supriadi Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa menekankan kepada seluruh Panwascam untuk meningkatkan kapasitas pengawasan dalam menghadapi pemilu.
Hal tersebut diungkapkan Supriadi saat melaksanakan rapat koordinasi Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu ) Bawaslu Luwu Utara Senin (25/9/2023) yang berlangsung di Aula Hotel Remaja.
"Penting untuk lebih memahami dalam penanganan temuan terkait dugaan pelanggaran pemilu,"ujarnya.
"Kam berharap seluruh Panwascam untuk betul-betul fokus dalam mengikuti rakor ini sehingga apa yang diharapkan nantinya berjalan dengan baik,"tambahnya.
"Paling penting adalah mampu mengidentifikasi setiap dugaan pelanggaran pemilu sehingga dapat meminimalisir setiap kejadian yang ada."tutupnya.
Dalam kegiatan tersebut yang menjadi Narasumber adalah Unsur Kejaksaan, Kepolisian dan Unsur Bawaslu (HT)